Pernahkan terpikirkan bahwa kita tengah berada dalam anugerah yang tiada ternilai dari Dzat yang memiliki kerajaan langit dan bumi, sementara begitu banyak orang yang dihalangi untuk memperolehnya?
Kita bisa tahu ajaran yang benar dari agama Islam ini. Tahu ini haq, itu batil… Ini tauhid, itu syirik…. Ini sunnah, itu bid’ah… Lalu kita dimudahkan untuk mengikuti yang haq dan meninggalkan yang batil. Sementara, banyak orang tidak mengerti mana yang benar dan mana yang sesat, atau ada yang tahu tapi tidak dimudahkan baginya untuk mengamalkan al-haq, malah ia gampang berbuat kebatilan.
Kita dapat berjalan mantap di bawah cahaya yang terang benderang, sementara banyak orang yang tertatih meraba dalam kegelapan.
Kita tahu apa tujuan hidup kita dan kemana kita kan menuju. Sementara, ada orang-orang yang tidak tahu untuk apa sebenarnya mereka hidup. Bahkan kebanyakan mereka menganggap mereka hidup hanya untuk dunia, sekedar makan, minum, dan bersenang-senang di dalamnya.
Al-Baqarah: 213, Ash-Shaf:5, Al-Qashash: 56, Al-Fatihah: 6, An-Nisa’: 136, Yunus: 32,
Jagalah HIDAYAH yang sudah ada, jangan kau jual HIDAYAHmu kerena dunia, dekati orang SHOLEH dan SHOLEHAH, MAJELIS ILMU, PARA ULAMA, AHLI ILMU, dan teruslah belajar ILMU AGAMA...ISTIQOMAH minta ALLAH agar dikokohkan HIDAYAH tersebut. . .Aamiin Aamiin Aamiin InsyaAllah
Dari : Luqyana Hayate Mawadhah